CARA SERVIS MESIN PS4 NO SINYAL ATAU TIDAK KELUAR GAMBAR

Terima Servis Segala Macam Kerusakan Ps2 Ps3 Ps4
DUNIA GAME PEKANBARU
Hp/wa: 085274463992
Saya Juga Menerima Kursus Servis PS
----------------------------------------------------------------

Artikel ini adalah lanjutan dari artikel saya yaitu "Cara memperbaiki ps4 tidak ada gambar atau no sinyal", Namun kali ini saya akan menguraikan cara menganalisa mesin ps4 bagian komponen mana yang menyebabkan ps4 no sinyal atau tidak ada gambar, Untuk tahapan ini  anda sangat di sarankan sudah tau dasar-dasar servis barang elektronik, namun jika anda awam di bidang servis elektronik sebaiknya anda bawa ps4 anda ke tempat servis terdekat yang anda percayai untuk di servis disana.

Mari kita uraikan langkah-langkahnya:
  • Buka kesing ps4 anda, jika anda belum pernah membuka kesing ps4 anda bisa klik "CARA MEMBUKA KESING PS4
  • Ambil Motherboard ps4 nya
Gambar Motherboard Ps4 Bagian Depan:
  • Cek komponen yang saya lingkari pada gambar di bawah ini, ukur romponen menggunakan alat ukur, jika ada komponen yang rusak ganti dengan komponen yang bagus.
  • Cek juga ic hdmi, arus DC dan komponen-komponen di sekitar ic hdmi nya.
  • Jika setelah dilakukan pengecekan di bagia yang saya jelaskan tadi semua komponen dan arus DC nya bagus dan normal, brarti kita lanjutkan ke tahap selanjutnya yaitu REBALLING ic APU ps4 tersebut.
Contoh Gambar IC APU PS4:
  • Untuk tahapan reballing ic apu ps4 ini anda di wajibkan memiliki BGA REWOR, karna proses reballing hanya bisa di lakukan dengan sempurna oleh BGA REWOR untuk mendapatkan hasil yang sempurna. (PENTING...!!! Janganlah anda coba-coba membuka ic APU ps4 menggunakan solder uap/blower karna bisa merusak ic apu tersebut)
Contoh Gambar BGA rework:
Proses reballing ic apu ps4 dilakukan karna ada nya retak pada kaki ic apu tersebut yang menyebabkan ic apu ps4 tidak bekerja dengan baik sehingga menyebabkan banyak faktor salah satunya tidak keluarnya gambar dari konektor hdmi ps4.
Mari kita Lanjut ke proses raballing:
  • Angkat ic apu ps4 nya menggunakan BGA rework
Proses Pemanasan ic Apu Ps4
Proses Pengangkatan ic Apu Ps4
Bersihkan Sisa-Sisa Kaki ic Apu Ps4 nya
Cetak Ulang Kaki ic Apu Ps4 nya
Setelah Kaki ic Apu Dicetak Ulang Pasang Lagi ic Apu Ps4 Tersebut Menggunakan Bga Rework

Setelah proses reballing selesai pasang kembali Motherboard ps4 nya dengan hati-hati, Baik nya pasang bodi besi Motherboard ps4 nya saja dulu untuk tahapan pengetesan apakah sudah tampil gambar apa belum.
Tahap Pengetesan Ps4 Setelah Reballing ic Apu
Perhatikan Layar Tv Anda Gambar Ps4 nya Telah Muncul
Setelah tahap pengetesan dan gambar ps4 nya telah muncul di tv maka anda sudah bisa tersenyum, karna proses perbaikan ps4 tidak ada gambar sudah berhasil, pasang kembali kesing ps4 nya.
Semoga artiker saya ini bermanfaat, Salam Sukses... :)